Tips Sederhana Menjaga Loyalitas Pelanggan
LUTIMNEWS.COM – INVESTASI – Berdagang tidak hanya mengandalkan kualitas dari sebuah produk atau jasa yang kita tawarkan. Sering kali pebisnis lupa kalau pelayanan terhadap konsumen juga perlu ditingkatkan.
Menjalin hubungan yang baik dengan pelanggan adalah cara yang paling baik untuk mempertahankan kesetiaan pelanggan anda untuk terus membeli produk yang anda pasarkan.
Ketulusan dan keramahan dalam memberikan pelayanan sangat diperlukan sehingga anda tidak merasa jenuh.
Keramahan yang anda berikan akan membuat pelanggan merasa diperhatikan dan dihargai. Tentunya dengan begitu pelanggan akan menjadi dekat dan setia. Hal baik inilah yang membantu bisnis anda berkembang dan banyak mendapatkan keuntungan.
Ciptakan komunikasi yang baik memanfaatkan berbagai macam media komunikasi, antara lain telepon, email, sms, live chat dan lain sebagainya. Berikan pelayanan yang optimal saat pelanggan bertanya ataupun memberikan keluhan atas pelayanan anda.
Keluhan merupakan sebuah masukan bagi anda untuk memperbaiki pelayanan. Ini menunjukkan bahwa pelanggan peduli dengan bisnis anda. Dari keluhan pelanggan, anda akan banyak mengambil pelajaran.
Mempertahankan memang sering lebih sulit dari pada memperebutkan. Mempertahankan pelanggan butuh diberikan perhatian khusus. Jika mereka senang terlayani dengan baik, secara tidak langsung mereka akan membantu mempromosikan usaha anda.
Perhatian khusus yang bisa anda berikan misalnya memberikan bonus atau souvenir setiap kali mereka berbelanja. Bisa juga anda memberikan ucapan selamat saat mereka berulang tahun atau sedang merayakan sesuatu.
Perhatian kecil pun akan memberikan pendekatan emosional bagi anda dan pelanggan. Menjaga loyalitas pelanggan sama juga menjaga agar omzet bisnis anda tidak menurun.
TOPIK TERBARU:
gerobak rokok gratis, hari baik membeli barang elektronik, pertanyaan tentang aspek keuangan, cara membuat gir untuk tawuran, sebutkan contoh wirausaha yang terinspirasi dari gagasan orang lain, iklan kesehatan bahasa jawa, gaji karyawan hisana fried chicken, sebutkan dan jelaskan cara memperoleh permodalan bagi PT, contoh perusahaan non manufaktur, yang termasuk lapangan pemberian jasa adalah, cara perhitungan arisan menurun, contoh percakapan melobi, analisis swot rendang, slogan makanan tradisional, contoh peluang dari konsumen