Berpikir Kreatif Untuk Kemajuan Bisnis

 

Berpikir Kreatif Untuk Kemajuan Bisnis

LUTIMNEWS.COM – INVESTASI – Bisnis yang telah jaya pasti memiliki banyak kompetitor. Terus bertambahnya jumlah pesaing ini karena mereka juga ingin merasakan kesuksesan. Seringkali pencetus ide sebuah bisnis justru kalah saing dengan kompetitornya. Hal ini terjadi karena kompetitor memperbaiki produk, sisitem dan manajemen bisnis dari sang pencipta. Jelas, hasilnya akan lebih baik sebab kesempurnaan bisnis telah didapat. Antisipasilah hal ini dari pesaing Anda dengan cara selalu berpikir kreatif untuk kemajuan bisnis.

  1. Hindari istilah “latah” dalam berbisnis

Latah ialah meniru secara persis terhadap apa yang dilakukan oleh orang lain. Hindari istilah tersebut di dalam dunia bisnis. Kasus sederhana, misalnya kerabat Anda sukses sebagai pemilik toko pakaian. Kemudian ia menawarkan kerjasama dengan Anda. Jangan buka toko baru disebelahnya menggunakan nama berbeda. Hal ini membuat toko pakaian milik kerabat Anda berkurang omsetnya.  Sebab, konsumen akan terbagi menjadi 2, yakni sebagian beralih di toko Anda. Kalkulasi keuntungan yang diperoleh bisa jadi lebih kecil dari sebelumnya.

BACA JUGA:  Cara Memulai Bisnis Warteg

Gunakan strategi khusus bila Anda tertarik dan menerima tawaran kerjasama bisnis toko pakaian itu. Tetap bangun toko namun dengan cara lain, yaitu online. Penghematan dana pengadaan toko dapat Anda lakukan. Manfaatkanlah teknologi untuk menunjang kemajuan bisnis. Foto pakaian dan sajikan menarik pada media sosial milik Anda. Tambahkan penawaran harga khusus untuk pembelian jumlah banyak. Media sosial memungkinan Anda untuk menjaring konsumen lebih banyak. Kuncinya, perhitungkan biaya produk dan ongkos kirimnya.

  1. Asah kreativitas demi sebuah inovasi

Kemauan Anda untuk selalu mengasah pikiran kreatif demi kemunculan inovasi sangat dibutuhkan dalam berbisnis. Konsumen lebih tertarik pada hal-hal baru. Buatlah mereka semakin penasaran dengan ide-ide Anda yang brilian. Toko pakaian online dapat Anda perbarui tampilan websitenya per minggu. Usaha ini untuk mencegah konsumen bosan dan mengurungkan niatnya membuka website tersebut. Sambut mata konsumen dengan iming-iming diskon di bagian depan web. Perjelas tulisan dengan ukuran besar dan warna mencolok agar lebih terlihat.

BACA JUGA:  Andi Sufariyanto: Beralih Menjadi Makelar

Dikson atau potongan harga bisa Anda otak-atik sedemikian rupa sehingga keuntungan tetap diperoleh. Ambillah untung dengan nominal kecil, maka produk Anda akan laku terjual. Buat konsumen yakin bahwa toko pakaian online Anda memberikan harga miring dibanding yang lain. Jaga kepercayaan mereka agar tetap menjadi pelanggan setia. Semakin banyak produk yang terjual, maka laba yang diperoleh akan bertambah besar.

 
  1. Konsisten dalam setiap keputusan

Ketika Anda memutuskan untuk memilih sistem online dalam bisnis pakaian, maka berusahalah dengan sungguh-sungguh. Rintangan bisnis pasti menerpa Anda tetapi kalahkan dengan semangat dan kerja keras. Jangan mudah menyerah atas apa yang belum dapat diraih. Konsistensilah pada satu tujuan, yakni sukses dalam dunia bisnis. Motivasi ini akan menjadi tonggak penguat Anda untuk membuat bisnis maju dan berkembang.

BACA JUGA:  Tips Dalam Mencapai Sukses

TOPIK TERBARU:

gerobak rokok gratis, hari baik membeli barang elektronik, pertanyaan tentang aspek keuangan, cara membuat gir untuk tawuran, sebutkan contoh wirausaha yang terinspirasi dari gagasan orang lain, iklan kesehatan bahasa jawa, gaji karyawan hisana fried chicken, sebutkan dan jelaskan cara memperoleh permodalan bagi PT, contoh perusahaan non manufaktur, yang termasuk lapangan pemberian jasa adalah, cara perhitungan arisan menurun, contoh percakapan melobi, analisis swot rendang, slogan makanan tradisional, contoh peluang dari konsumen