Tips Tepat Dalam Memilih Bisnis Franchise

 

francisehLUTIMNEWS.COM – INVESTASI – Kesuksesan bisnis merupakan dambaan para wirausaha tentunya. Kesuksesan biasanya bisa diraih setelah anda melalu titik yang disebut dengan Break Even Point (BEP). Titik ini merupakan titik dengan kondisi modal yang anda gunakan sudah kembali ke kantong anda.

Kondisi tersebut umunya terjadi setelah memasuki akhir tahun kedua. Namun itu bukan menjadi suatu hal yang pasti. Kecepatan usaha anda untuk membalikkan modal bergantung pada bisnis yang dilakukan. Salah satu bisnis yang cepat mengalami balik modal adalah bisnis kuliner.

Oleh karenanya, bisnis ini selalu menjadi favorit para pelaku bisnis franchise atau bisnis waralaba. Banyaknya bisnis yang seperti ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para pelakunya. Tips-tips jitu tentu dibutuhkan agar bisnis franchise dapat melenggang sukses, inilah tips-tipsnya.

BACA JUGA:  Ingin Bisnis Sukses? Ikuti Langkah Berikut!

Jadilah nomor satu dalam franchise

Menjadi pembisnis franchise tetap harus dengan strategi yang jitu. Terutama jika anda memiliki modal lebih. Apabila anda akan membeli bisnis franchise di suatu kota, berusahalah jadi nomor satu di kota tersebut. Misalkan ada orang lain yang membeli franchise dengan brand yang sama di kota yang sama, harus melalui seizin anda. Hal ini sangat menguntungkan bagi anda, karena berkaitan dengan pesaing bisnis yang akan muncul.

Perhitungkan lokasi

Dagangan ingin ramai dikunjungi? Hal yang paling penting diperhatikan adalah posisi anda membuka lapak. Sebaiknya anda memilih tempat yang strategis agar konsumen mudah menemukan. Misal anda bisa memilih di pinggir jalan raya, ujung perempata, lalu lintas yang ramai, dan tempat parkir yang cukup. Dengan kondisi yang semakin ramai maka semakin besar peluang usaha anda ramai dikunjungi konsumen.

BACA JUGA:  7 Cara yang Bisa Dilakukan Pemimpin untuk Mencapai Kemenangan Besar

Stok tetap siaga

Banyak franchisor yang kehilangan pelanggannya karena ketersediaan barang yang dicari tidak ada. Anda sebaiknya menghindari hal ini dengan tetap mengontrol perputaran barang atau produk anda. Jangan sampai anda terlena dengan jumlah pelanggan yang anda miliki. Dengan anda menyediakan produk yang dicari maka dapat meningkatkan angka penjualan sehingga bisnis ini akan cepat balik modalnya.

 

Kelola biaya dengan baik

Biaya merupakan hal yang paling sensitif dalam bisnis. Oleh karena itu sebaiknya anda mengelola biaya dengan baik dan efisien. Bedakan antara biaya tetap dan tidak tetap. Biaya tetap meliputi listrik, gaji karyawan, franchise fee sedangkan untuk biaya tidak tetap meliputi bahan baku. Setelah mengelompokkannya maka anda dapat mengetahui biaya mana yang harus ditekan dan jika membayarkan franchise fee sebaiknya tiap bulan.

BACA JUGA:  Pengertian Surat Izin Tetangga Beserta Contohnya

Take over franchise yang sudah berjalan

Salah satu strategi bisnis yang tepat dalam menjalankan franchise adalah dengan melakukan ambil alih usaha franchise yang sudah berjalan. Melakukan ambil alih bisnis membuat anda mendapatkan pelanggan yang sudah berjalan dan anda tinggal melakukan penyesuaian diri. Setelahnya anda tinggal melakukan pengembangan dan peningkatan kinerja.

Selamat berjuang dan sukses selalu.

TOPIK TERBARU:

gerobak rokok gratis, hari baik membeli barang elektronik, pertanyaan tentang aspek keuangan, cara membuat gir untuk tawuran, sebutkan contoh wirausaha yang terinspirasi dari gagasan orang lain, iklan kesehatan bahasa jawa, gaji karyawan hisana fried chicken, sebutkan dan jelaskan cara memperoleh permodalan bagi PT, contoh perusahaan non manufaktur, yang termasuk lapangan pemberian jasa adalah, cara perhitungan arisan menurun, contoh percakapan melobi, analisis swot rendang, slogan makanan tradisional, contoh peluang dari konsumen