Perhatikan Hal Ini Untuk Memulai Bisnis Batu Akik

 

batu akikLUTIMNEWS.COM – INVESTASI –  Batu akik di Indonesia saat ini sedang menjamur. Banyak masyarakat yang mencari batu akik dengan keunikan tersendiri. Semakin unik akan semakin diminati dan memiliki harga tinggi. Dahulu batu akik hanya digunakan sebagai perhiasan saja, namun saat ini menjadi ramai diperbincangkan karena khasiatnya yang katanya bisa mengubah nasib seseorang.

Saat ini batu akik memberikan kesan mistis dan memiliki nilai-nilai yang dapat memberikan kepercayaan diri. Jika anda jeli melihat peluang ini pasti akan memanfaatkannya untuk berbisnis batu akik.

Untuk memulai berbisnis bagu akik, sebaiknya anda memperhatikan berbagai langkah berikut agar memberikan hasil yang maksimal.

BACA JUGA:  5 Cara Mengajarkan Wirausaha Pada Anak

Pelajarilah jenis dari batu akik

Hal ini sangat penting terutama bagi anda yang akan terjun ke bisnis batu akik. Mempelajari dan mengenal berbagai jenis batu akik membuat anda semakin jeli dan mampu membedakan mana batu yang asli dan palsu. Jika anda tidak bisa mengenali batu akik yang asli, anda bisa rugi. Pahami seluk beluk batu akik dengan benar agar anda terhindar juga dari penipuan.

Kenali target pasar

Tidak semua kalangan percaya dengan khasiat batu akik. Hanya sebagian kecil saja yang percaya dan mau membeli batu akik. Anda harus menemukan golongan orang yang mau membeli batu akik ini. Anda bisa memulai dari masuk ke komunitas pecinta batu akik atau semacamnya. Buatlah relasi sebanyak mungkin dan minta para pelanggan anda untuk mereferensikan batu akik yang mereka beli dari anda.

BACA JUGA:  Yohan Tirtawijaya: Indahnya Mental Pengusaha

Temukan batu akik yang berkualitas

Semakin menjamurnya batu akik, semakin banyak pula yang berusaha untuk memalsukannya. Jika anda tidak ingin ditipu, pastikan bahwa anda tahu jenis dan kualitas batu akik. Setelah anda mengenali kualitas dan jenisnya, carilah batu akik yang benar-benar berkualitas dan terjangkau oleh modal anda. Namun disarankan jangan terlalu terburu-buru membeli batu akik, carilah berbagai batu akik kecil dengan harga murah. Kemudian anda jual hingga mendapat banyak kepercayaan dari konsumen.

 
BACA JUGA:  Tips Membuat SOP Bisnis Anda

Berbisnis batu akik sangat berbeda dengan bisnis lain pada umumnya. Anda akan sangat mengandalkan instuisi agar memperoleh batu akik berkualitas. Selain itu kemampuan meyakinkan calon pembeli juga sangat dibutuhkan. Anda bisa memanfaatkan pengetahuan tentang batu akik anda untuk meyakinkan kepada pembeli bahwa batu akik yang anda jual adalah asli dan memiliki khasiat yang baik. Belajarlah untuk selalu memanfaatkan peluang yang ada agar anda bisa meraup untung dari jualan batu akik.

Semoga tulisan ini bermanfaat, selamat berbisnis.

TOPIK TERBARU:

gerobak rokok gratis, hari baik membeli barang elektronik, pertanyaan tentang aspek keuangan, cara membuat gir untuk tawuran, sebutkan contoh wirausaha yang terinspirasi dari gagasan orang lain, iklan kesehatan bahasa jawa, gaji karyawan hisana fried chicken, sebutkan dan jelaskan cara memperoleh permodalan bagi PT, contoh perusahaan non manufaktur, yang termasuk lapangan pemberian jasa adalah, cara perhitungan arisan menurun, contoh percakapan melobi, analisis swot rendang, slogan makanan tradisional, contoh peluang dari konsumen