Sukses Menjalankan Bisnis Dengan Modal Kartu Kredit

 

kartu kreditLUTIMNEWS.COM – INVESTASI – Memulai usaha tanpa modal merupakan hal yang sulit. Terutama bagi anda yang minim pengalaman. Jika pun anda tidak menemukan investor yang tepat, sebaiknya anda harus lebih cerdas memanfaatkan peluang yang ada di sekitar kita.

Salah satu peluang yang bisa anda manfaatkan adalah dengan kartu kredit. Walaupun anda tidak bisa mendapatkan kredit tanpa agunan dari bank, anda bisa memperoleh pinjaman melalui kartu kredit.

Menggunakan kartu kredit sebagai modal untuk memulai usaha adalah hal sulit. Anda  harus bisa menahan diri agar tidak menggunakannya untuk hal yang konsumtif. Ingatlah bahwa kredit adalah utang, utang adalah beban yang harus anda bayarkan. Jika anda tidak membayarkannya dengan baik, bisa jadi justru menjadi boomerang bagi usaha anda.

BACA JUGA:  Tips dan Cara Memilih Lokasi Bisnis

Berikut ini tips bagi anda yang akan berbisnis dengan memanfaatkan kartu kredit.

Perhatikan detail detail kartu kredit

Setiap bank penyedia kartu kredit pasti memiliki karakter dan detailnya masing masing. Anda harus tahu betul detail dari bank penyedia kartu kredit yang akan anda ajukan. Ketahuilah berapa besar limit yang anda miliki, batas minimum saldo, tenggang waktu pembayaran dan lain sebagainya. Terlebih lagi dengan bunga yang akan anda terima. Berapa persen bunga saat jatuh tempo, atau setelah melewati jatuh tempo dan promo lainnya.

Selalu lakukan perhitungan yang matang untuk menggunakannya

Memulai bisnis dengan kartu kredit harus dengan perencanaan yang matang. Anda tidak bisa asal-asalan untuk mengambil dana tunai dari kartu kredit anda tanpa perhitungan yang matang. Mungkin saja anda berfikir bahwa penggunaan kartu kredit akan mempermudah operasional bisnis anda, tapi jika dilakukan tanpa perhitungan yang tepat pasti akan merugikan anda sendiri.

 
BACA JUGA:  Kesalahan Yang Sering Dilakukan Pengusaha Kuliner

Perhatikan karakter bisnis anda

Perhatikan pula karakter bisnis anda, apakah tipe bisnis yang anda jalankan dapat memberikan hasil tunai dalam waktu cepat. Atau justru klient anda memberikan dana dalam tempo jangka panjang.

Hal ini sangat penting, terutama untuk memperkirakan pengembalian keuntungan usaha anda saat jatuh tempo pembayaran kartu kredit. Jangan sampai saat jatuh tempo, anda belum bisa melakukan pembayaran karena usaha anda masih belum memberikan fresh money.

Selalu bayarkan tagihan sebelum jatuh tempo

Membayar tagihan kartu kredit tepat waktu adalah pilihan yang baik. Tapi lebih baik lagi jika pembayaran dilakukan sebelum jatuh tempo. Hal ini akan membuat nama anda menjadi sangat baik di mata bank penyedia kartu kredit anda. Ada kalanya dalam waktu cepat anda bisa menaikkan rate limit kartu kredit yang anda gunakan.

BACA JUGA:  Cara Memulai Bisnis Sepatu Menguntungkan Bagi Anak Muda

Perhatikan selalu bahwa menggunakan kartu kredit bukan satu-satunya pilihan untuk mendapatkan modal usaha tanpa agunan. Terutama jika anda pemula, lebih baik gunakan pinjaman dari kolega atau kerabat terdekat anda, karena hasil yang anda dapatkan masih samar-samar.

Demikian cara agar anda sukses menjalankan bisnis dengan menggunakan kartu kredit, semoga bisa membantu dan bermanfaat.

TOPIK TERBARU:

gerobak rokok gratis, hari baik membeli barang elektronik, pertanyaan tentang aspek keuangan, cara membuat gir untuk tawuran, sebutkan contoh wirausaha yang terinspirasi dari gagasan orang lain, iklan kesehatan bahasa jawa, gaji karyawan hisana fried chicken, sebutkan dan jelaskan cara memperoleh permodalan bagi PT, contoh perusahaan non manufaktur, yang termasuk lapangan pemberian jasa adalah, cara perhitungan arisan menurun, contoh percakapan melobi, analisis swot rendang, slogan makanan tradisional, contoh peluang dari konsumen