Ini Dia Posisi Tidur Yang Aman dan Nyaman Saat Hamil


Ini Dia Posisi Tidur Yang Aman dan Nyaman Saat HamilKehamilan merupakan moment-moment yang paling di nantikan bagi wanita yang sudah menikah, tapi bisa juga merupakan masa ketidaknyamanan.

Salah satu antaranya adalah merasa tidak nyaman saat tidur. Agar Anda tetap bisa tidur dengan aman dan nyaman saat hamil, sebaiknya memperhatikan posisi tidur.

Ada beberapa posisi tidur yang di sarankan untuk ibu hamil agar merasa nyaman, tapi juga aman untuk bayi dalam kandungan.

Langsung saja Anda simak berikut ini beberapa posisi tidur yang aman dan nyaman saat hamil berikut ini:

READ:  Ibu Hamil yang Habis Melahirkan Rentan Terkena Tuberculosis

Sleep on Side

 

Sleep on Side atau sering di sebut tidur miring ke kiri adalah posisi tidur yang aman dan nyaman untuk ibu hamil. Selain itu, bisa meningkatkan aliran darah Anda.

 

Untuk lebih nyaman, Anda bisa menambahkan bantal untuk menopang tubuh dan juga tidak menyebabkan leher Anda jadi sakit keesokan paginya.

Tidur Telungkup

Di beberapa bulan kehamilan, Anda masih bisa tidur telungkup. Apalagi jika Anda merasakan tidak nyaman di bagian pinggang. Tapi, saat usia kehamilan Anda di atas 4 bulan, sebaiknya untuk tidak tidur dengan posisi telungkup. Anda harus membiasakan tidur terlentang.

READ:  Jadwal Makan Bayi Berdasarkan Usia

Tekuk Sedikit Lutut Anda

Posisi tidur yang aman dan nyaman untuk ibu hamil adalah dengan menekuk sedikit lutut Anda, lalu miringkan sedikit tubuh Anda ke sebelah kiri. Jika posisi tidur Anda miring ke kanan akan berdampak buruk bagi Anda dan janin dalam kandungan, karena akan mengurangi aliran darah tubuh.

Tambahkan Kenyamanan

Gunakan kasur dan guling bahkan bantal agar Anda merasa lebih nyaman. Anda bisa memperbanyak bantal sehingga Anda bisa tidur lebih nyenyak. Caranya selipkan bantal di bawah lutut dan pinggul Anda. Dijamin Anda akan merasa ditopang awan yang halus dan lembut saat tidur.

READ:  Proses Kelahiran Anak Penting Untuk Diketahui Para Ibu

Memang saat hamil Anda bukan hal mudah untuk menentukan posisi yang aman dan nyaman. Namun, Anda jangan khawatir, selama Anda mengikuti posisi tidur seperti di atas, Anda bisa tidur nyenyak sekaligus aman untuk janin Anda dalam kandungan.