Cara Aman Mengatasi Iritasi Kulit

 

Cara Aman Mengatasi Iritasi KulitPada umumnya orang pernah mengalami gangguan kulit misalnya iritasi. Biasanya iritasi kulit terjadi karena penggunaan sabun mandi yang tidak cocok, suhu udara, parfum, dan lain sebagainya.

Gejala dari iritasi kulit seperti kemerahan, kering, gatal, dan radang. Gejala lain juga bisa Anda lihat dari adanya benjolan, rasa nyeri, terbakar, dan pecah-pecah. Iritasi kulit bisa membuat seseorang merasa tidak nyaman.

Namun, Anda jangan khawatir karena ada cara aman untuk mengatasinya. Langsung saja Anda simak berikut ini cara aman mengatasi iritasi kulit.

READ:  Tips Agar Telinga Tetap Sehat

Kompres Dengan Air Dingin

Cara ini sangat manjur untuk mengatasi pembengkakan dan rasa nyeri akibat iritasi kulit. Caranya gunakan air dingin untuk mengompresnya dengan menggunakan handuk.

 

Sari Apel

 

Sari apel cukup ampuh untuk menyembuhkan iritasi kulit yang dikarenakan sinar matahari dan luka cukur. Caranya teteskan sari apel di kapas kemudian langsung Anda oleskan pada bagian kulit yang teriritasi. Lakukan cara secara rutin untuk hasil yang maksimal.

Mandi Oatmeal

Mandi oatmeal bisa Anda gunakan jika iritasi kulit yang disertai rasa gatal. Caranya sediakan 2 cangkir oatmeal, kemudian haluskan dan tambahkan ke dalam bak mandi Anda. Lakukan cara ini hingga iritasi kulit hilang.

READ:  Cara Menurunkan Berat Badan yang Berbahaya Bagi Tubuh

Baking Soda

Baking soda dipercaya bisa mengatasi iritasi kulit. Caranya, baking soda bisa Anda buat seperti pasta kemudian tambahkan sedikit air. Setelah itu, usapkan pada daerah kulit yang teriritasi.

Gel Lidah Buaya

Anda juga bisa gunakan gel lidah buaya. Caranya oleskan gel lidah buaya di bagian kulit yang teriritasi. Gel ini bisa mengatasi pembengkakan dan gatal-gatal.