Mengganti Sil Kopling Yang Rusak Yamaha Scorpio Dengan Selang Bensin


Sang empunya Yamaha Scorpio yang satu ini mengeluh karena mesin tunggangannya sering panas, meski sering perawatan rutin dan mengganti filter oli, hasilnya masih sama, mesin tetap overheat. Setelah dibongkar dan diperiksa secara teliti, usut punya usut ternyata sil di bagian kopling hilang. Kalau hilang, ada tips slang bensin pengganti sil kopling di Yamaha Scorpio.
Mengganti Sil Kopling Yang Rusak Yamaha Scorpio Dengan Selang Bensin
Pengganti sil kopling di Yamaha Scorpio bermodalkan selang bensin yang dikerjakan oleh bengkel milik Simbah Mail. “Kecil tapi vital. Karena menyalurkan oli menuju silinder head dan melewati filter oli, hingga membasahi kem berikut platuknya,” jelas pemilik bengkel Simbah Mail 126 di Jl. Cigalagah-Kramatmulya, Kuningan, Jawa Barat.

Ukurannya yang begitu kecil membuatnya sering lepas saat dibersihkan menggunakan kuas. Biasanya terjadi ketika mesin dibongkar, sewaktu mengganti kampas dan karet koplingnya.

“Bermodalkan selang bensin untuk jadi pengganti sil yang hilang. Dikarenakan bentuk dan ukurannya tidak jauh beda. Tinggal merogoh kocek Rp 5 ribu perak sudah dapat. Kemudian potong sesuai ukuran dudukkan sil dengan tebal sekitar 5 mm, kemudian terapkan,” ujar Simbah Mail yang juga pembalap road race ini.

Setelah selesai, tinggal mengecek dengan menghidupkan mesin dan buka secara perlahan baut saluran oli di depan mesin. Jika berhasil pastinya oli akan menyembur deras dan kembali melumasi noken as serta pelatuknya setelah slang bensin pengganti sil kopling di Yamaha Scorpio.