Honda BR-V yang dikabarkan mengusung konsep desain turunan dari Honda Brio versi SUV diperkirakan akan menjadi varian fenomenal berikutnya guna menjajaki pasar otomotif tahun 2015-2016 mendatang. Dengan begitu, kemunculannya akan disambut oleh sosok segar dari kubu Hyundai.
Yakni New Hyundai Creta. Hasil produsen asal Korea tersebut dikabarkan akan memasuki pasar SUV yang hampir bersamaan dengan Honda BR-V. Kabar yang beredar tersebut menyebutkan jika tanggal 21 Juli mendatang akan resmi mengaspal. Akan tetapi, persaingan SUV kemungkinan tidak akan akan bertarung di Bumi Indonesia, karena New Hyundai Creta masih harus meladeni kekuatan Honda BR-V di India.
Konsep yang diusung oleh New Hyundai Creta adalah perpaduan konsep Fluidic Sculpture 2.0 theme yang juga dipakai oleh ix25 semenjak tahun lalu.
Berbekal mesin 1.6 liter petrol unit serta dua segmen lain yakni 1.4 liter bensin dan 1.6 liter diesel, New Hyundai Creta siap terjun di segmen SUV di Negeri Bollywood. Semua sektor dapur pacunya berbahan bakar bensin akan juga dibuat semakin nyaman dengan 6-percepatan manual gearbox. Sedangkan 1.6 liter diesel disediakan 6-percepatan automatic.
Ini bertujuan untuk menghalau Honda BR-V, New Hyundai Creta juga siap bergelut dengan SUV lain sekelas Renault Duster dan Nissan Terrano.