Suzuki GW250, Titisan dari Motor Gede B-King Modern


 Suzuki

Suzuki sudah memastikan diri untuk terjun di pasar motor sport 250 cc lewat GW250. Motor yang merupakan titisan dari motor gede B-King modern, mewah dan desain yang unik.

Seperti dilansir situs resmi Suzuki, Senin (17/10/2011) GW250 akan mengusung mesin 4 langkah twin-cylinder 250 cc berpendingin cairan dengan teknologi ramah lingkungan.

Mesin ini memiliki vibrasi rendah dan lebih sunyi, namun memiliki output tinggi dan durabilitas yang bagus.

 

Dari sisi dimensi, motor ini memiliki ukuran panjang x lebar x tinggi 2.145 x 760 x 1.075 (mm).

B-King sendiri adalah varian naked bike dari Suzuki yang sudah memiliki image yang kuat sebagai motor sport, dan merupakan jenis motor yang memiliki kapasitas mesin tertinggi 1.340 cc.

 

Mengapa Suzuki memilih China sebagai negara pertama yang mendapatkan GW250? Pertama dari pasar motor. Dalam beberapa tahun ini pasar otomotif China mencapai angka 16 juta unit.

Pengguna motor dengan kapasitas besar ini pun meningkat. Karena itulah untuk memenuhi permintaan pasar, Suzuki mengembangkan model flagship baru yang merupakan titisan dari B-King. Wajar Suzuki pun merasa bangga dengan motor terbarunya itu.

Apakah nanti motor ini akan diterima dengan baik oleh pasar Indonesia? Bagaimana menurut Anda Otolovers?