Bronkitis Kronik yaitu penyakit dengan gangguan batuk kronik dengan dahak yang banyak terjadi hampir tiap hari minimal tiga bulan dalam setahun selama dua tahun berturut-turut.
Produksi dahak yang berlebihan ini tidak disebabkan oleh penyakit tuberkulosis atau bronkiektasis.
Dasar Kelainan : Hipersekresi mucus bronkus dan penyumbatan jalan napas.
I.DIAGNOSIS
A.Keluhan Pokok
Batuk-batuk lama
B.Tanda Penting
Kalau lanjut terdengar ronki kering atau basah.
Ada beberapa bentuk yaitu :
1.Pink Puffing (PP) = Tipe A = Tipe empisema
- Tampak merah muda
- Orangnya kurus
- Batuk
- Kor pulmonale
- Sesak napas
2.Blue Bloating Bronchitis (BB) = Tipe B = Tipe Bronkitis
- Tampak sianosis
- Orangnya gemuk
- Batuk
- Kelemahan jantung
- Umumnya tidak sesak
3. Bronkitis Asmatika
4.Bronkitis kronis sederhana
Batuk lama dengan sputum mukoid (lendir)
C.Pemeriksaan Laboratorium –
D.Pemeriksaan Khusus
Foto dada :
1.Sekitar 50% member gambaran normal
2.Tubular shadowsl tram lines : Bayangan garis-garis paralel dari hilus ke apeks paru.
3.Corakan paru bertambah.
II.KOMPLIKASI
1.Gagal napas
2.Kor pulmonale
3.Empisema
4.Polisitemi
III.PENATALAKSANAAN
Tujuannya untuk mengatasi :
1.Hipersekresi bronkus
2.Sumbatan jalan napas
3.Infeksi bronkus
4.Kor pulmonale
5.Gagal napas
A.Terapi Umum
1.Istirahat
Hindari merokok
2.Diet
3.Medikamentosa
Obat pertama :
- Ekspektoransia bila batuk berdahak, antitussif bila batuk kering
- Bronkidilator
- Kalau sesak dapat di beri O?
- Bila ada infeksi (sputum mukopurulen) di beri antimikroba.
- Kalau terjadi kor pulmonaledi beri digoksin
Obat alternative : –
B.Terapi Komplikasi –
IV.PROGNOSIS
Sering kambuh.