Kardiomiopati restriktif adalah keadaan yang jarang dimana otot jantung diinfiltrasi dan dibuat kaku oleh sel-sel abnormal, protein dan jaringan sayat. Bilik jantung yang kaku akan membatasi kembalinya darah ke jantung menyebabkan darah terbendung di organ-organ tubuh. Penyebab paling umum kardiomiopati restriktif adalah amyloidosis, suatu penyakit dimana suatu substansi seperti protein tersimpan didalam jaringan tubuh. Penyebab lain termasuk sarcoidosis dan hemochromatosis.
Dasar Kelainan : Dinding sangat kaku dan penghambat pengisian ventrikal, sehingga terjadi gangguan fungsi diastolik.
I.DIAGNOSIS
A.Keluhan Pokok
- Sesak, batuk (dominan kanan)
- Lelah, asites (dominan kiri).
B.Tanda Penting
- Tanda-tanda payah jantung kanan/kiri
- Nadi kecil Ada tanda penyakit sistemik :
• Amiloidosis
• Hemokromatosis
- Kardiomegali sedang
- Mungkin ada BJ III
- Regurgitasi mitral atau tricuspid.
C.Pemeriksaan Laboratorium
D.Pemeriksaan Khusus
1.Pemeriksaan foto toraks
- Pembesaran jantung
- Hipertensi vena pulmonal
- Efusi pleura.
2.Pemeriksaan EKG
- Low voltage
- Gangguan konduksi intraventrikuler
- Gangguan konduksi antrioventrikuler
3.Pemeriksaan Ekokardiografi
- Dinding ventrikal kiri menebal
- Ruangan ventrikal normal atau mengecil
- Fungsi sistolik normal.
II.KOMPLIKASI –
III.PENATALAKSANAAN
A.Terapi Umum
1.Istirahat
2.Diet
3.Medikamentosa
Obat pertama :
- Anti aritmi (bila ada gangguan irama)
Obat alternative : –
4.Pacemaker (Untuk gangguan konduksi yang berat).
B.Terapi Komplikasi –
IV.PROGNOSIS
- Kurang baik, tergantung kelainan atau penyakit dasarnya
- Dapat meninggal dalam waktu beberapa tahun saja.