Kendala yang Dialami Mobil Listrik Selo Saat Dalam Pengujian


Kendala yang Dialami Mobil Listrik Selo Saat Dalam Pengujian

Dua mobil listrik yang dibuat olehl Putera Petir Ricky Elson yaitu Selo dan Gendhis hampir sudah tidak mempunyai kendala saat melakukan pengujian di Yogyakarta. Namun ternyata terdapat sedikit masalah yang pasti sudah tidak bisa dihindari lagi oleh Selo dan Gendhis. Jadi apa masalah tersebut?

Kendala dan masalah yang diperoleh yaitu  berat untuk pengecasan. Di Kota Yogyakarta tidak tersedianya stasiun pengisian untuk mobil listrik.

 

Maka selama ini Kunto beserta para timnya menggunakan sistem pengisian yang kecil dimana mereka membutuhkan waktu hampir 8 jam untuk proses pengisian tersebut. Ini sudah pasti tidak akan efektif dan dapat menyita waktu yang lebih banyak lagi.

Tim mereka tidak bisa untuk menggunakan charger yang besar hal ini dikarenakan besarnya komponen yang harus mereka bawa. Maka dari itu, mereka sangat berharap untuk ketersediaan stasiun dalam mobil listrik yang layak.