Yamaha Vixion yang satu ini dimodifikasi dengan mengusung konsep YZF-R125. Untuk mewujudkan konsep yang diinginkan sang pemilik Sariyanto atau yang biasa disapa Dobleh ini mempercayakan tampilan motornya pada rumah modifikasi MBC.
“Modifikasi seperti bawaannya dengan perubahan mulai dari rangka atau sasis dijadikan seperti rangka YZF-R125, kemudian full body kit YZF-R125 dari MBC,” ungkap Dobleh.
Ketika ditanya tentang modifikasi yang mengusung konsep R125. “Saya sangat tergoda dengan R125 karena menurut saya body-nya paling pas elegant dari produk-produk Yamaha lainnya. Body perfect lah, sexy,” jelas Dobleh dengan tersenyum terkesima.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari tampilan R125 selain bagian body, part lainnya juga disematkan. Berikut deretan part tersebut.
- Bagian ini menggunakan bodykit replika YZF-R125 dari MBC.
- Yokeset dan stang original YZF-R125.
- Headlamp original YZF-R125.
- Stoplamp original YZF-R125.
- Jok set original YZF-R125.
- Spion punya kawasaki ZX6.
- Sein set punya NVL.
- Winsild pake ERMAX.
- Speedometer Koso RX2.
Untuk selanjutnya bagian footstep depan yang ditambahkan master dan kaliper belakang juga punya YZF-R125 sedangkan footstep belakang pakai punya kawasaki Ninja L ditambah set kopling hidrolik juga master depan KTC.
Sedangkan pada bagian kaki-kaki dimodali dengan velg chemco, ban Pirelli Sport Demon depan 110/70 belakang 130/70, disc depan PSM Disc belakang punya Honda Tirev, swing arm original YZF-R15.
Dan yang paling terakhir yaitu Bore up X1R 180CC, head porpol dengan klep milik Bajaj Pulsar 180cc, noken as kawahara K1, injektor Maxtreme 10 Hole, ECU pake BRT.