Tersohor berkat kerangka dan bodinya yang gagah dan performanya yang mumpuni kala melibas berbagai medan, F-150 SVT Raptor jebolan pabrikan Ford sudah lama menjadi idola para fans mobil pick up berukuran ekstra besar.
Berkat jumlah penggemarnya yang begitu banyak, menarik minat para tuner dan modifikator dunia untuk mengkotak-katik monster asal Amerika ini. Satu di antara tuner terbaik dunia yang masih satu kampung halaman dengan Ford, Hennessey Performance (HSE), tak ketinggalan turut memberikan sentuhan khas mereka ke tubuh sang Raptor.
Dikutip dari laman resminya, hingga kini mereka telah berhasil memberikan update paling istimewa kepada lebih dari 400 unit Raptor di seluruh dunia yang juga disesuaikan dengan selera sang pemesan.
Evolusi luar biasa oleh Hennessey tersebut semenjak lahirnya sosok SUV baru yang kemudian usungkan dengan nama Hennessey VelociRaptor 600 Supercharged.
Selain wujud anyar yang tidak terlupakan, masih banyak kehebatan yang disembunyikan oleh Hennessey VelociRaptor ini bro. Simak selengkapnya sebagai berikut.
Tidak lagi berwujud pick up truck, Ford F-150 Raptor lantas disihir menjadi sebuah full-side Sport-Utility Vehicle (SUV) dengan space dan ukuran yang lebih lega dibandingkan sewaktu masih berupa pick up.
Transformasi fantastis tersebut tidak hanya melipat gandakan ruang kabin yang lebih luas saja, HSE juga mengisi space kosong di kabin dengan tempat duduk tambahan yang membuat sang VelociRaptor mampu memuat hingga 8 orang penumpang.
“Penawaran SUV hasil evolusi yang langka tersebut hanya disediakan khusus bagi penggemar Raptor yang menginginkan ruang dan jok tambahan dalam kabinnya,” papar Don Goldman yang berada di bidang CEO Hennessey Performance.
Untuk persoalan performa tidak perlu dipertanyakan lagi. Kekuatan sang VelociRaptor berasal dari dapur pacu warisan F-150 Raptor, yakni mesin V8 berkapasitas 6.2 liter bikinan Ford.
Tentu saja HSE takkan puas tanpa memberikan otot tambahan dalam monster keren ini. Alhasil, semburan tenaga dari mesin yang semula hanya 411 hp, kini naik mencapai 600 hp berkat imbuhan 600 Supercharger khusus yang di-install oleh para crew Hennessey Performance.
Walaupun bobot totalnya naik 300 kg, spesies baru SUV VelociRaptor ini mampu melaju lebih kencang dibanding varian Raptor biasa, bahkan menandingi produk-produk andalan Range Rover dan AMG G-Wagon. Dengan dorongan mesin baru itu, mobil ini mampu kencang dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 5.9 detik.
Bagi calon konsumen yang bersedia merogoh kocek lebih demi merasakan keistimewaan maksimal SUV bertubuh bongsor ini, Hennessey Performance menyediakan beberapa fitur opsional yang siap ditanamkan ke tubuh VelociRaptor.
Fitur-fitur opsional yang tersedia meliputi; Brembo front brake upgrade, ukuran ban dan velg lebih besar, upgrade lampu LED, upgrade fitur entertainment dan navigasi serta peningkatan di segi sistem keamanan. Mewarisi DNA dari si pick up truck tangguh F-150 Raptor, tak heran jika akan kemampuan offroad mobil yang dimodifikasi oleh tuner Amerika ini paling tidak akan sejajar dengan Raptor.
Namun hal tersebut masih belum bisa ditentukan oleh HSE. Pasalnya, SUV VelociRaptor 600 Supercharged tersebut baru menjalani test drive on-road di jalan beraspal saja.
Dengan alasan yang dipaparkannya, Hennessey tak menganjurkan penggunaan mobil ini di medan offroad yang terlalu ekstrim, hanya untuk medan on-road hingga moderate offroad saja. Hal tersebut diutarakan oleh Don Goldman selaku CEO HSE bahwa SUV mereka ini tidak dirancang khusus untuk melewati lintasan offroad yang ekstrim. “Offroad bukan alasan utama Velociraptor ini kami bangun. Jadi jangan samakan dengan Rubicon atau produk-produk Baja.” katanya.
Namun sayangnya dengan harga bandrol yang masih belum dipublikasikan, kita masih belum bisa mengetahui seberapa pastinya budget yang harus dikeluarkan untuk memboyong seluruh keistimewaan SUV modifikasi mempesona ini.
Demikian artikel tentang Ketangguhan Yang Dimiliki Hennessey VelociRaptor SUV Tidak Diragukan Lagi, semoga bermanfaat.