3 Cara Mencegah Batu Ginjal


3 Cara Mencegah Batu Ginjal
3 Cara Mencegah Batu Ginjal

LUTIMNEWS.COM – Biasanya batu ginjal lebih cenderung dialami oleh pria yang berusia antara 30 hingga 50 tahun dibanding wanita. Ada beberapa faktor yang menyebabkan seseorang mengalami batu ginjal seperti faktor keturunan, pola makan yang tidak sehat, selalu menahan buang air, sering mengkonsumsi makanan dan minuman yang berbahan kimia, dan kurang minum air putih.

Batu ginjal adalah salah satu penyakit sangat berbahaya jika tidak ditanggani segera. Untuk itu, langsung saja Anda simak berikut ini 3 cara mencegah batu ginjal:

 

Kurangi Beberapa Jenis Makanan

BACA JUGA:  Tips Menjaga Kesehatan Telinga

Agar terhindari dari batu ginjal, tentu Anda harus mengurangi beberapa jenis makanan kaya oksalat seperti bayam, ubi jalar, kacang-kacangan, teh, coklat, dan kedelai.

 

Tidak hanya itu, Anda juga harus diet rendah garam dan protein hewani. Misalnya Anda jangan terlalu banyak mengkonsumsi makanan bergaram dan daging-dagingan.

Minum grapefruit juice dan bersoda juga harus Anda batasi karena minuman ini bisa menyebabkan batu ginjal.

 
BACA JUGA:  Penyebab dan Cara Mengatasi Mimisan (Epistaksisi) Saat Hamil

Banyak Minum Air Putih

Jangan biasakan diri Anda mengalami dehidrasi apalagi jika berada di iklim panas. Minum air putih dalam jumlah yang banyak akan mengalami 40 % penurunan resiko batu ginjal dibandingkan mereka yang kurang minum air putih.

Minum Suplemen Tambahan

Mengkonsumsi suplemen kalsium, pyridoxine, dan magnesium bisa membantu Anda terhindari dari penyakit batu ginjal. Namun Anda harus membatasi dalam mengkonsumsi suplemen kalsium. Sedangkan, suplemen pyridoxine dan magnesium jika dikonsumsi secara bersamaan bisa mengurangi jumlah oksalat pada batu ginjal.