Diagnosis dan Penatalaksanaan Pada Trombosis Arteri Mesenterika


Dasar kelainan : Tersumbatnya arteri mesenterika (superior/inferior)
I.DIAGNOSIS
A.Keluhan pokok

  • Nyeri abdomen yang akut
  • Umumnya penderita manula
  • Penderita sudah lama menderita mengalami penyakit/kaeadaan :
    • Memudahkan terjadi emboli (fibrilisasi atrial)
    • Vaskular sklerotik(infark miokard, strok, varises)
    • Hiperkoagulasi (polisitemi vera, dehidrasi, karsinoma, pasca splenektomi)

B.Tanda penting

 
  • Usus hipoaktif
  • Pulsasi perifer menghilang
  • Aterosklerosis

C.Pemeriksaan laboratorium

  • Darah perifer
  • Hemostasis (waktu bekuan, perdarahan, protrombin dan agregasi trombosit)

D.Pemeriksaan khusus

 
  • Arteriografi A. mesenterika
  • USG Abdomen
  • Kolonoskopi
BACA:  Diagnosis dan Penatalaksanaan pada Schistosomiasis

II.KOMPLIKASI
1.Nekrosis usus
2.Sepsis
3.Dehidrasi
III.PENATALAKSANAAN
A.Terapi umum
1. Istirahat

  • Dirawat diruangan gawat darurat
  • Dipasang NGT

2.Diet

  • Puasa
  • Nutrisi parentral total, cairan 2-3 liter/24 jam, cukup kalori dan elektrolit

3.Medikamentosa
Obat pertama :

  • Antibiotik spectrum luas (Sefalosporin)

Obat alternatif : –
4.Bedah
Pembedahan dilakukan bial keadaan penderita optimal
B.Terapi komplikasi –
IV.PROGNOSIS –