Tips Hemat Ala Anak Kost


Tips Hemat Ala Anak Kost
Tips Hemat Ala Anak Kost

LUTIMNEWS.COM – Memang kehidupan anak kost semuanya serba kecukupan, meskipun ada juga beberapa orang yang bahkan kekurangan. Jangankan pergi malam mingguan sama pacar, untuk makan saja harus ekstra irit agar bisa bertahan sampai di akhir bulan.

Contoh anak kost yang baik adalah bagi mereka yang bisa berhemat. Namun, di saat ini banyak anak kost yang susah untuk hemat. Karena banyak sekali godaan yang bisa membuat anak kost menjadi hidup boros. Apakah Anda mengalami masalah yang sama?

 
BACA JUGA:  Cara Menarik Perhatian Atasan Di kantor

Maka dari itu, langsung saja Anda simak berikut ini tips hemat ala anak kost:

Manfaatkan Teman

 

Bertemanlah yang rumahnya dekat dengan kampus. Ajaklah dia berteman sampai kalian seperti saudara. Dengan begitu, Anda bisa sesekali menginap ke rumahnya, khususnya di jam-jam makan.

Hadiri Acara Ulang Tahun

 

Jika Anda mempunyai teman yang ingin merayakan ulang tahun, pastikan Anda harus hadir, biarpun tidak diundang. Dengan begitu, Anda bisa makan gratis sehingga tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk membeli makanan. Untuk kadonya, buatlah sebuah bungkisin kartu ucapan hasil karya kamu sendiri.

BACA JUGA:  Cara Unik Merayakan Hari Jadian

Nge-kost Rombongan

Anda juga bisa nge-kost rombongan. Misalnya 1 kamar terdiri dari 3 orang atau lebih, semakin banyak lebih bagis. Untuk pembayaran bulanannya, kalian bisa patungan. Meskipun terlihat seperti korban banjir, yang penting Anda bisa tetap hemat.

Pacari Anak yang Punya Kost

Mempunyai pacar anak pemilik kost, bisa membuat Anda hemat. Carannya katakan sama pacar Anda, “Kita kan saling cinta? berarti bayar kost-nya bisa diskon 50 persen aja ya.

BACA JUGA:  Tips Aman Belanja Online

Anak Kost Minta Pulsa

Cara ini hampir sama dengan modus penipuan mama minta pulsa. Namun bedanya hal ini dilakukan oleh anak kost. Caranya Anda abaikan pacar Anda selama beberapa hari kedepan, nanti dia bakal telpon Anda sambil berkata. “Kok kamu nggak pernah nelpon aku sih?”, lalu Anda jawab “aku nggak punya pulsa”. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan pulsa gratis.