Apakah anda percaya jika saat musim panas adalah waktu yang sangat pas unutk menurunkan berat badan anda? Saat cuaca panas tidak seperti biasanya tentunya anda akan lebih banyak memperoduksi keringat yang lebih banyak yang tentunya membantu menguras lemak dalam tubuh anda. Untuk memaksimalkan program penurunan berat badan di musim panas, ada beberapa aktivitas yang dapat Anda lakukan.
1. Air putih
Air putih telah dikenal sebagai cairan yang sangat dibutuhkan oleh tubuh apalagi saat musim panas. Cuaca yang panas sangat besar pengaruhnya buat kulit sehingga untuk menyiasatinya, perbanyak konsumsi air putih. Air putih juga baik bagi pencernaan dan ampuh menangkis racun-racun berbahaya dalam tubuh.
2. Olahraga pantai
Tubuh yang kurang aktif merupakan penyebab utama timbulnya timbunan lemak. Untuk itu, Anda perlu rutin berolahraga agar tubuh tetap aktif. Ada berbagai jenis olahraga yang dapat Anda lakukan sambil bervakansi di pantai. Voli atau berselancar, misalnya. Olahraga ini memberi tiga manfaat sekaligus, tubuh bergerak aktif, lemak terkikis, dan Anda pun dapat bersantai sambil menikmati pemandangan pantai.
3. Berenang
Di cuaca panas, berenang menjadi cara yang efektif untuk menyegarkan tubuh sekaligus menurunkan berat badan. Saat berenang, tubuh dan otot-otot pun bergerak dengan aktif. Renang merupakan olahraga yang menyejukkan tubuh tanpa perlu merasa lelah dan berkeringat.
4. Salad buah segar
Buah-buahan mengandung vitamin dan nutrisi yang baik bagi tubuh dan pencernaan. Buatlah salad buah segar yang lezat sekaligus sehat, untuk menyejukkan siang hari yang panas.
5. Yogurt
Tergoda menyeruput es krim saat cuaca panas terik? Lebih baik Anda beralih ke yogurt ketimbang es krim. Yogurt baik bagi pencernaan, terutama bagi Anda yang mengalami kesulitan buang air besar.
6. Berjemur
Sinar matahari di pagi hari mengandung vitamin D yang baik bagi kesehatan tulang dan kulit. Pastikan Anda tidak berjemur di atas pukul 9.00 pagi, karena saat itu sinar matahari sudah mulai buruk dan dapat menyebabkan kanker kulit. Jangan lupa oleskan sunscreen sebelum berjemur.