Tatanan Rambut Wanita Yang Paling Disukai Pria


Tatanan Rambut Wanita Yang Paling Disukai PriaRambut merupakan mahkota setiap wanita. Sebuah penelitian menemukan fakta bahwa beberapa pria menyukai wanita dari gaya rambutnya. Sebanyak 82 persen pria anggap rambut merupakan bagian penting dari daya tarik seksual wanita. Sementara 60 persen pria mengatakan suka dengan wanita dari penampilan rambut daripada bentuk dadanya. Tapi, seperti apa tatanan rambut wanita yang paling disukai pria?

 

 

Rambut panjang dan lurus

 

 

Rambut panjang dan lurus banyak diminati oleh pria karena terlihat indah. Rambut panjang dan lurus akan terkesan bersih dan terawat, apalagi jika terlihat bersinar. Itulah mengapa banyak wanita memilih memanjang rambut kemudian meluruskannya dengan bantuan ion.

BACA JUGA:  Ini Tips Fashion Untuk Para Wanita Yang Memiliki Postur Tubuh Gemuk

 

 

Rambut pendek

 

Memiliki rambut bagi kebanyakan wanita menambah kepercayaan diri mereka. Sebab potongan rambut ini dapat membantu memperlihatkan bentuk tulang pipi dan indahnya mata Anda. Bahkan para pria menilai, wanita yang berambut pendek memiliki pesona seks yang menarik, terutama jika bagian leher jenjang terlihat jelas.

 

Wanita yang berambut pendek juga dinilai sebagai pribadi yang sederhana dan tidak suka ribet. Mereka memiliki pandangan jauh ke depan tentang masa depan dan  pandai berinvestasi.

BACA JUGA:  Cara Mengubah Warna Tas

 

Bergelombang

Pesona wanita yang memiliki rambut bergelombang biasanya lebih pada daya tarik sensual. Para peria berpikir wanita yang  rambutnya bergelombang seperti mengingatkan keadaan mereka saat pagi hari. Namun pria juga tidak menyukai rambut wanita bergelombang namun kusut dan tidak terawat. Anda tidak ingin kan saat pasangan Anda membelai rambut Anda namun jari-jarinya tersangkut di rambut? Untuk melembutkan rambut Anda bisa menggunakan mousse ketika rambut masih basah.

 

 Kuncir Kuda

 

Ini adalah gaya rambut yang paling sering menjadi favorit priia. Mereka berpikir bahwa wanita yang bergaya rambut seperti ini memiliki sifat yang ceria dan santai. Gaya rambut ini dapat mengeluarkan aura kecantikan, apalagi jika ada beberapa helai rambut yang tersisa di helai rambut Anda membuat kesan seksi wanita keluar.

BACA JUGA:  Trik Memanjangkan Rambut

 

 Simpul Acak

 

Simpul Acak walaupun terkesan berantakan namun justru banyak disukai pria. Pria menilai wanita yang bergaya rambut seperti ini memiliki pesona seksi, liat, santai dan alami. Mereka juga menyukai leher Anda yang jenjang jika dalam posisi rambut bergaya seperti ini.