Pacar Anda sering bersikap sesuka hatinya tanpa memandang kehadiran Anda? Ataukah saat Anda memberikan saran padanya, si dia malah marah dan tidak mau menerimanya. Jika demikian dapat diartikan bahwa pacar Anda memiliki sifat yang keras kepala.
Meskipun hal tersebut tidak dilakukan setiap hari oleh pacar Anda, tetapi itu bisa membuat hati Anda menjadi kesal. Mempunyai pacar yang keras kepala memang menguji kesabaran Anda. Jika Anda atau pacar Anda tidak bisa mengalah, maka hubungan asmara Anda akan hancur.
Apakah Anda memiliki pacar yang keras kepala? Sebaiknya Anda harus menghadapinya dengan tepat. Berikut ini beberapa cara efektif menghadapi pacar yang keras kepala:
Memiliki Kesabaran Ekstra
Mempunyai pacar yang keras kepala, sebaiknya Anda memiliki kesabaran yang ekstra untuk menghadapinya. Tetapi jangan menghadapi pacar Anda dengan keras kepala juga karena bisa saja memicu pertengkaran nantinya. Alangkah baiknya ikuti saja apa maunya dan Anda harus tetap bersabar menghadapinya untuk mempertahankan hubungan asmara Anda.
Mengatakan Langsung Padanya
Ketika kesabaran Anda sudah habis, sebaiknya sampaikanlah perasaan Anda yang sebenarnya. Katakan semua masalah Anda kepadanya tentang bagaimana sifatnya. Jelaskan juga bagaimana perasaan Anda terhadap sikapnya itu. Namun saat Anda menjelaskannya, katakan dengan santai dab baik-baik.
Mengingatkan Si Dia
Anda jangan lupa untuk mengingatkan pacar Anda tentang sifat keras kepalanya itu. Anda bisa menyampaikan bahwa sikapnya selama ini cukup membuat sakit hati Anda. Selain itu juga bahwa mempunyai sifat yang keras kepala dapat melukai orang lain dan membuatnya di benci oleh orang lain. Dengan begitu mungkin pacar Anda akan sedikit berubah.
Membuat Kesepakatan untuk Berubah
Jika Anda menginginkan sifat pacar Anda berubah, sebaiknya Anda harus membuat kesepakatan. Buatlah kesepakatan Anda dan si dia dan minta untuk mengubah sifatnya yang keras kepala. Dengan adanya kesepakatan tersebut dapat membuat hubungan asmara Anda semakin membaik.